Rabu, 09 April 2014

Catatan Akhir Sekolah ala Noor Azmi Fachri

DENGAN BANGGA GUE PERSEMBAHAKAN !

    Hallo para pembaca ... Udah lama juga yah gue gak nge-share hasil tulisan gue di blog ini, sebenernya mah gue sering nulis di blog ini, cuma ya gak gue share aja hahaha. Tapi tulisan sekarang ini pasti gue share kok tenang aja hahaha. Oh iya, karena judulnya "Catatan Akhir Sekolah" , sambil muter lagunya "Mocca - I Remember" tuh enak loh. Biar terbawa suasana. So ... selamat membaca!

    Sebagai seorang siswa sekolah menengah atas, pastinya setiap individu-individu tersebut punya kisahnya masing-masing selama bersekolah di masa-masa dia puber atau beranjak dewasa, bahkan mungkin ada sebagai juga yang udah dewasa saat masuk SMA. Terutama seorang Wanita, biasanya wanita itu lebih cepat dewasa dibandingkan Pria. Gue akui hal itu. Disini gue akan sedikit menceritakan kisah gue sendiri, masa-masa gue berseragam putih abu-abu. Masa-masa yang kalau kata orang banyak adalah masa dimana setiap orang akan mempunyai banyak kenangan. Entah itu kenangan manis maupun kenangan buruk.